Modifikasi Ganti Velg Dengan Harga Terjangkau

Astro Wheel resmi luncurkan tipe – tipe velg elegant, stance, JDM look, Racing look dan velg Offroad. Kami mulai berjualan pada awal tahun 2022 ini mengambilnya secara impor namun brand velg original. Produk ini diperkenalkan pada Press Meet Up Astro Wheel, di Passgo Thamrin Selasa, 24 Mei 2022.

Astro Wheels percaya jika kehadiran velg Astro dapat memenuhi kebutuhan modifikasi mobil agar tampil keren, dengan kualitas terbaik dan harga terjangkau.

“Kualitas dan model pelek ini sendiri pastinya cocok untuk pasar otomotif Indonesia. Selain itu, pelek ini memiliki harga yang jauh lebih terjangkau dibanding merek original lainnya yang kami jual di Ottoban,” lanjutnya.

Sebelum dipasarkan ke konsumen velg mobil Astro tentu sudah terlebih dahulu menjalani serangkaian pengujian produk sesuai Standar Nasional Indonesia (SNI), dan Japan Light Alloy Wheel (JWL).

Adapun jenis pengujian yang dilakukan terhadap pelek mulai dari test impact, cornering test dan dynamic fatigue.

Velg Harga Murah

Bagi konsumen yang memiliki budget terbatas selain tetap mempertahankan kualitas, velg Astro dibanderol dengan harga sangat terjangkau. Berikut kisaran harganya berdasarkan ukuran pelek.

  • Ring 15 Rp 3,7 juta sampai Rp 4 juta
  • Ring 16 Rp 4 juta sampai Rp 4,3 juta
  • Ring 17 Rp 4,8 juta sampai Rp 5,1 juta
  • Ring 18 Rp 5,8 juta sampai Rp 6,2 juta
  • Ring 20 Rp 8,5 juta sampai Rp 10,5 juta.

Harga yang tertera di atas untuk satu set (4 buah velg).

Ada Garansi Kerusakan

Sampai saat ini belum ada kasus pecah pelek karena penggunaan. Namun jika hal itu terjadi proses klaim bisa dilakukan di Outlet Ottoban atau langsung menghubungi customer service Astro Wheels. “Untuk klaim garansi langsung ke gerai Ottoban atau bisa juga klaim lewat customer service kami,” pungkas Kevin.

Bisa Custom Velg 

Astro Wheels menawarkan layanan lebih personal bagi para pelanggan yang menginginkan pelek dengan desain dan warna sesuai selera dan kemauan.

Velg Diproduksi menggunakan teknik yang paling kompleks dan panjang desain velg original Astro Wheels yang diawali dengan desain 3D telah dipilih dimasukan ke komputer super canggih. 

Konsumen cukup datang ke outlet Ottoban yang ada di Serpong, Kelapa Gading, Haji Nawi, Bintaro dan Cibubur. Disana konsumen bisa melihat contoh pelek dan juga berdiskusi mengenai desain, spesifikasi, hingga warna yang diinginkan.

Harga custom velg dibanderol mulai dari 20 juta . Harga tersebut sudah termasuk pemasangan velg, gratis balancing ban.

Saat ini, Astro wheels sudah distribusikan ke 40 outlet Ottoban di seluruh Indonesia, seperti di Jakarta, Tangerang, Bekasi, Bogor, Depok, Karawang, Cikarang, Bandung, Cirebon, Semarang, Surabaya, Bali dan Palembang. 

Saatnya ganti velg mobil kamu.

Bingung untuk pilihan ban dan velg yang cocok untuk mobil kamu silakan hubungi CS



OttobanGO

WhatsApp
Facebook
Twitter
LinkedIn
Chat
Anda Butuh bantuan ?
Hallo ada yang bisa kami bantu ?

Notice: ob_end_flush(): failed to send buffer of zlib output compression (1) in /home/ottoban1/public_html/wp-includes/functions.php on line 5427

Notice: ob_end_flush(): failed to send buffer of zlib output compression (1) in /home/ottoban1/public_html/wp-includes/functions.php on line 5427