Modifikasi Street Racing Honda Brio

Hai Ottoman, kalian tau ga ? salah satu cara meningkatkan tampilan mobil adalah dengan melakukan modifikasi. Namun sebelum melakukan modifikasi, harus dipikirkan dulu nih apa yang akan dirubah sesuai konsep, hal tersebut penting dilakukan agar ada konsep yang jelas sehingga pemilik mobil pun tak sekadar hanya melakukan modifikasi yang asal saja tanpa memperhatikan sisi estetika dari kendaraannya. Bicara soal gaya modifikasi, sebenarnya ada banyak aliran yang bisa dipilih, namun dari segi tren perkembagannya hingga saat ini, ternyata tema sporty da racing dianggap masih yang paling digemari saat ini.

Nah, kali ini ada customer Om Otto modifikasi mobilnya karena ingin merubah tampilan mobilnya lebih terlihat racing look, dan banyak anak muda yang tertarik untuk modifikasi Honda New Brio ini. Memang kebanyakan modifnya dengan gaya sporty atau street racing, tapi modif gaya simpel seperti yang satu ini juga gak ada salahnya, Nah berikut tampilan modifikasi Honda Brio versi customer Om Otto.

Mahliyana, pemilik New Brio berwarna merah ini memang gak mau ribet untuk modif mobilnya. “Anti ribet-ribet deh pokoknya, yang simpel aja modifnya…hehehe,” kekehnya. Tanpa pikir panjang, dia langsung membawa mobilnya ke @tokovelgkelapagading

Velg KS diameter 15 inci pun langsung ditunjuk berikut ban GT Radial ukuran 185/60 R15 untuk gantiin velg standar bawaan New Brio yang berukuran 14 inci. “Cukup naik 1 inci aja, sekarang nyetir Brio ini jadi lebih menyenangkan deh!” serunya.

Menurut Ottoman gimana nih modif New Brio ini? Yuk langsung ganti velg aja di Ottoban Indonesia.



OttobanGO

Artikel Lainnya

Promo Ban & Velg

Chat
Anda Butuh bantuan ?
Hallo ada yang bisa kami bantu ?